Internet Explorer 8 sudah dirilis !!!

Internet Explorer 8

Guys,
Selain FireFox, Opera, atau Google Chrome, tentu saja ada Internet Explorer (IE) sebagai salah satu browser populer. Bagi yang masih setia menggunakan IE sebagai browsernya, mungkin bisa mendownload IE 8 yang sudah dirilis final!!!

Buat yang ingin mencobanya, bisa mendownload melalui link-link berikut :

Windows XP
Windows XP 64 Bit
Windows Vista
Windows Vista 64 Bit
Windows Server 2003
Windows Server 2003 64 Bit
Windows Server 2008
Windows Server 2008 64 Bit

Bagi yang sudah mencobanya, silahkan beri komentar seputar fitur, kenyamanan, stabilitas dan keamanannya yah…
Selamat mencoba!!!

Rumor : IBM berencana membeli Sun Microsystems ???

IBM

Guys,
Tentu pernah mendengar IBM bukan? Raksasa yang mengeluarkan Lotus Notes sebagai salah satu produk unggulannya ini dikabarkan akan membeli raksasa lainnya yaitu Sun Microsystems. Demikian berita yang beredar di Internet, yang salah satunya dirilis oleh The New York Times.

Jika ini benar-benar terjadi maka akan menjadi sebuah kekuatan baru yang harus sangat diperhatikan. Mau tahu angka yang dikabarkan sebagai nilai penjualannya? Sekitar US$7 billion !!! Angka yang fantastis !!! Baca berita selengkapnya di The New York Times dan kita tunggu perkembangan selanjutnya…

Download video Youtube dengan Orbit Downloader

Orbit Downloader - download video youtube

Guys,
Suka menonton video? Atau mendownload video? Atau menonton video online di Youtube? Bagi yang suka menonton di Youtube, pasti terkadang ingin mendownload video itu. Bagi pengguna Firefox tentu tidak masalah karena banyak add-on yang menyediakan fungsi ini. Bagaimana jika bagi pengguna browser lain?

Tidak masalah.. Install saja Orbit Downloader… Apa itu Orbit Downloader? Tertulis di situsnya : Orbit Downloader is a download manager which is devoted to new generation web (web2.0) downloading, such as video/music/streaming media from Myspace, YouTube, Imeem, Pandora, Rapidshare, support RTMP. And to make general downloading easier and faster.

Salah satu fitur yang diunggulkan adalah managemen memory yang baik sehingga hanya menggunakan 3Mb RAM dan 3% CPU proses saat download. Ukuran instalasi yang bisa didownload gratis sebesar kurang dari 2Mb juga merupakan satu keunggulan tersendiri.

Jadi bagi rekan-rekan yang ingin mendownload video Youtube, ataupun video online lainnya, bisa mencoba Orbit Downloader ini…. Silahkan klik disini untuk download gratis Orbit Downloader.

Selamat mendownload!!!!